Thursday, June 9, 2022

5 Rekomendasi Minuman Khas Indonesia yang Kaya Manfaat



Indonesia memiliki banyak ragam minuman tradisional yang memiliki banyak manfaat dan juga baik bagi kesehatan tubuh. Berbagai nutrisi serta zat yang ada di dalamnya telah lama dipercaya memiliki khasiat untuk membantu mengobati beragam penyakit.

Walaupun ada banyak jenis minuman tradisional yang merebak di berbagai daerah yang ada di Indonesia, pada dasarnya dalam proses mengolah minuman tradisional ini tidak jauh dari campuran rempah serta tanaman herbal.

Karena dibuat menggunakan bahan-bahan herbal, maka minuman ini menjadi memiliki banyak manfaat serta baik untuk kesehatan tubuh. 

Merangkum dari alodokter.com dan bp-guide.id, berikut ini 5 rekomendasi minuman khas Indonesia yang kaya akan manfaat:

1. Bajigur


Minuman yang bisa menghangatkan badan khas Sunda ini cocok sekali apabila diminum ketika cuaca sedang dingin.

Dan akan terasa lebih nikmat lagi apabila diminum sembari ada camilan yang menemani, seperti ubi rebus, kacang rebus, gorengan, klepon, dan lain sebagainya.

Kamu juga bisa menemukan versi instannya yang dijual di warung-warung kelontong. Namun, akan terasa lebih baik apabila kamu bisa membuatnya sendiri dirumah.

2. Bandrek


Minuman tradisional khas Jawa Barat ini terdiri dari jahe dan juga gula merah. Kamu bisa menambahkan campuran serai, susu, serta kelapa muda, untuk membuat rasa bandrek menjadi lebih nikmat. Ketika kamu menikmati minuman ini, maka badanmu akan terasa hangat karena efek dari jahe.

Selain itu, bandrek memiliki manfaat untuk meningkatkan imunitas pada tubuh, jahe yang ada dalam minuman ini bisa membantu untuk meredakan peradangan serta membantu untuk meringankan gejala flu, pusing, batuk, mual, demam, muntah, bahkan nyeri pada sendi.

3. Bir Pletok


Minuman khas Betawi yang satu ini memang memiliki nama yang unik. Tetapi, kamu tidak prlu khawatir karena tidak ada kandungan alkohol pada bir pletok ini. Justru aman untuk dikonsumsi serta bisa membantu untuk menghangatkan badan. 

4. Beras Kencur


Pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan minuman yang satu ini. Ya, karena beras kencur sangat mudah untuk ditemukan di banyak daerah yang ada di Indonesia, biasanya banyak di jual oleh penjual jamu keliling.

Waluapun menggunakan bahan dsar berasa dan rimpang kencur, namun ada berbagai bahan lainnya yang diracik ke dalam minuman satu ini, seperti jahe atau asam jawa, daun pandan dan gula merah.

Sejak lama jamu beras kencur ini telah dipakai guna membantu mengatasi beragam masalah kesehatan, seperti sakit kepala, demam, sakit perut, nyeri sendi, nyeri dada, dan pilek.

5. Wedang Uwuh


Minuman khas Yogyakarta yang satu ini terkenal dengan sebutan “minuman sampah”. Eits, tapi kamu jangan khawatir dulu, karena bahan baku yang dipakai bukan diambil dari sampah kok.

Wedang uwuh dibuat dengan cara merebus beragam rempah-rempah. Setelah wedang uwuh matang kemudian di saring. Ampas dari rempah-rempah inilah yang mirip dengan sampah atau dalam bahasa jawanya adalah uwuh. 

Itulah tadi beberapa rekomendasi minuman tradisional khas Indonesia yang wajib kalian coba, semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment